Search This Blog

Monday, October 23, 2017

Inilah Alasan Mengapa Anda Harus Membiasakan Diri Tepat Waktu


Sumber gambar : tes.com

Setiap orang memiliki cara masing-masing dalam menyikapi hidup. Hal ini sangat tergantung kepada pembiasaan yang ia dapatkan di masa kecilnya. Orang yang terbiasa bekerja keras sejak kecil, akan mampu mengerjakan berbagai hal dengan tanpa beban dengan semangat yang tinggi. Semua pekerjaan tidak lagi terasa berat. Para pekerja keras akan merasa tertantang untuk menaklukan dan menyelesaikan pekerjaan yang ia hadapi. Begitu pula orang-orang yang dibiasakan disiplin sejak kecil, meraka akan sangat menghargai waktu ketika ia sudah berada dalam usia dewasa. Karena mereka telah merasakan manfaat dari kebiasaan baik tersebut.

Bicara mengenai disiplin, kita mungkin diingatkan dengan kebiasaan-kebiasaan baik lain yang masih beririsan dengan kebiasaan ini. Salah satunya adalah kebiasaan tepat waktu. Terbiasa on time tentunya mendatangkan berbagai manfaat yang luar biasa. Selain agar Anda tidak membuat seseorang jenuh menunggu karena keterlambatan Anda, keuntungan lain dari kebiasaan on time diantaranya adalah:
1.      Datang tepat waktu ketika memiliki janji dengan orang lain atau menghadiri sebuah acara akan membuat Anda lebih percaya diri. Karena Anda akan menguasai keadaan lebih cepat dibandingkan dengan mereka yang datang belakangan. Apalagi jika yang Anda temui adalah orang-orang baru. Anda akan lebih bisa mempersiapkan diri dan mendapatkan kesempatan untuk memilih jurus apa yang akan Anda ambil untuk memberi kesan pertama yang baik. Hal ini pun mendukung Anda untuk mendapatkan banyak teman baru. Anda bisa berkenalan dengan banyak orang sambil menunggu acara benar-benar dimulai secara resmi.
2.      Terbiasa tepat waktu akan membuat Anda mendapat kepercayaan lebih dari orang lain. Mereka akan beranggapan bahwa Anda memang bisa diandalkan. Sebaliknya orang yang sering terlambat cenderung dipandang sebelah mata karena dianggap tidak bisa menghargai waktu, tidak meghargai orang lain bahkan terkesan menyepelekan agenda yang telah dibuat.
3.      Memiliki kebiasaan tepat waktu, membuat Anda bisa mmenyelesaikan pekerjaan tepat waktu pula. Jika Anda menepati janji di jam yang tepat, maka urusan Anda akan selesai secepatnya dan Anda akan bisa melakukan pekerjaan berikutnya.
4.      Datang tepat waktu di sebuah acara besar, seminar, atau sebuah majelis ilmu akan membuat Anda menyerap informasi / ilmu lebih banyak dibandingkan mereka yang datang terlambat.
Nah, itu adalah beberapa keuntungan luar biasa yang menjadi alasan mengapa harus membiasakan diri tepat waktu. Semoga kita semua termasuk kepada orang-orang yang bisa menghargai waktu agar tidak tergolong kepada golongan orang yang merugi. 


Share/Bookmark

1 comment: